Donny Damara Kalahkan Andy Lau Sebagai Aktor Terbaik Asia

Share this history on :
http://i.okezone.com/content/2012/03/20/33/596516/0P5vczWXVs.jpg 
 
Kabar gembira datang dari perfilman Tanah Air. Donny Damara berhasil menyabet predikat Aktor Terbaik di ajang Asian Film Awards ke-6 yang dihelat di Hong Kong, Senin (19/3/2012) malam, waktu setempat.

Dia berhasil mengalahkan aktor besar Andy Lau yang membintangi film A Simple Life. Demikian dikutip dari Asianfilmawards.Asia, Selasa (20/3/2012).

Peran Donny sebagai pria transeksual di film Lovely Man itu sebelumnya memang mendapat sambutan sangat bagus saat pemutaran di ‘Q Film’ festival di Jakarta, beberapa waktu lalu. Film garapan sutradara Teddy Soeriaatmadja ini juga sudah diputar di ‘Palm Springs Film Festival’ pada 11 dan 15 Januari lalu. Sayangnya, film ini belum diputar di bioskop Indonesia.

Sedangkan sang sutradara Teddy Soeriaatmadja, masuk dalam kategori sutradara terbaik, harus mengakui keunggulan sutradara Asghar Farhandi yang berhasil memboyong piala Sutradara Terbaik lewat film garapannya A Separation. Film A Separation ini berhasil memboyong penghargaan, yaitu untuk kategori penyuntingan gambar, naskah, dan Film Terbaik.

Sutradara film Postcard from the Zoo, Edwin mendapat penghargaan ‘Edward Yang New Talent Award’. Film yang dibintangi Nicholas Saputra dan Ladya Cheryl itu, sebelumnya masuk seleksi di Festival Film Berlin dan Tribeca, New York.

Film karya sinematografi Indonesia lain yang berhasil menorehkan prestasi adalah The Mirror Never Lies. Film karya sutradara Kamila Andini ini mendapat dua nominasi, yaitu kategori Aktor Pendatang Baru Terbaik (Gita Novalista), dan Sinematografi Terbaik.
 
sumber: http://celebrity.okezone.com/read/2012/03/20/33/596516/donny-damara-kalahkan-andy-lau-sebagai-aktor-terbaik-asia



http://noveloke.co.cc/cooment.gif 
Jangan Lupa Di Like Dan Di Follow Ya Gan

comment 0 comments:

Post a Comment

 
© 2011 Tertimbun
Template by Welly Dermawan | @welly_dermawan